Ilustrasi |
Pada tanggal 18 Agustus 2016, pukul 13.00 WIB. Tim yang berjumlah 9 orang dari Badan Sar Nasional mendatangi wilayah RT 04/ RW 02 Desa Ngabeyan, Kecamatan Kartasura. Tim tersebut dipimpin langsung oleh Bapak Agus Haryono, Kepala Kantor BASARNAS Kantor SAR Semarang.
Kedatangan tim tersebut berdasarkan laporan bahwa Ular Raksasa yang diketahui bernama Sang Hyang Anantaboga, yang ternyata merupakan wayang pesanan Kepala BASARNAS Pusat Bapak Bambang F H Bambang Soelistyo, S.Sos telah selesai dikerjakan di Sanggar Gubuk Wayang. Perlu diketahui bahwa disamping menyelesaikan tanggungjawab dengan baik sebagai KABASARNAS pusat, Bapak Bambang Soelistyo, S.Sos memiliki perhatian yang besar terhadap kelestarian budaya, terutama wayang kulit. Pak Bambang, begitu beliau akrab disapa, juga piawai memainkan wayang kulit, dan dijadwalkan akan menggelar pergelaran wayang semalam suntuk di halaman RSPD Klaten pada 22 Agustus 2016 dengan lakon "Pandawa Kumpul".
Kepala BASARNAS Semarang Bapak Agus Haryono (Kanan) berfoto bersama Wayang Antaboga Karya Gubuk Wayang |
Pengelola sanggar Gubuk Wayang , Wahyu Dunung Raharjo menyambut kedatangan pimpinan BASARNAS Semarang dan tim di Sanggar Gubuk Wayang, seraya menyerahkan Wayang Ular Raksasa Hyang Antaboga kepada bapak Agus Haryono.
Ular Raksasa "Hyang Antaboga" |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar