Tentang Gubuk Wayang

Foto saya
Kartasura, Sukoharjo/Jawa Tengah
Gubuk Wayang merupakan divisi rumah produksi di bawah Sanggar Wayang Sang Pamarta. Kami siap melayani pemesanan Kerajinan Wayang Kulit berkualitas sesuai dengan selera pemesan. Juga menyediakan wayang kulit ready stock yang siap dikirim ke dalam dan luar negeri. Setiap detail pembuatan wayang digarap oleh mereka yang "mumpuni" di bidangnya. Spesialisasi kami adalah membuat Wayang Kulit dengan kualitas standart pedalangan (pagelaran). Gubuk Wayang Production dikelola oleh Ki Wahyu Dunung, seorang dalang muda yang pernah mendapat gelar dalang terbaik pada Festival Wayang Indonesia 2011.

Jumat, 27 Januari 2012

Durga Sang Bidadari Penggoda

Pepatah mengatakan dunia hanya dibentuk dari dua unsur, gelap-terang, baik-jahat, hidup-mati, dsb. Demikian pula halnya dengan para dewa di kahyangan. Setiap dewa memiliki fungsional mereka masing-masing. Brahma sebagai pengendali api, Bayu sang pengendali Angin, Indra si pengendali cuaca. Namun ternyata ada golongan dewa yang memiliki fungsional sebagai pencoba, yakni mencobai iman manusia di bumi. Dewa tersebut atau lebih tepatnya dewi tersebut bernama Durga, sang penguasa kahyangan Setra Gandamayit.

Pada mulanya Durga bernama Bathari Uma, merupakan bidadari cantik istri Batara Guru. Dari Rahim bathari Uma, lahirlah dewa-dewa bersaudara yakni Brahma, Indra dan Bayu. Namun karena sebuah kesalahan, yakni tidak bisa menahan hawa nafsu, maka sang permaisuri kahyangan tersebut terkena kutukan, sehingga berubah menjadi dewa berwajah raseksi (rasaksa wanita) yang bernama Durga. Durga kemudian dibuang ke kahyangan Setra Gandamayit dan menjadi penguasa atas segala jenis iblis, hantu dan roh jahat. Di bawah ini adalah Durga produk Gubuk Wayang yang siap dimiliki oleh anda.
Berikut foto dan spesifikasinya:


Bathari Durga
Jenis             : Dewa (Katongan)
Nama           : Bathari Durga/Pramoni
Ukuran         : Standar Pagelaran
Bahan kulit   : Kerbau
Prada           : Plastic Gold
Gapit            : Tanduk kerbau putih/hitam
                      (silakan pilih)

Price             : Rp. 500.000,00 (gapit putih)
                       
(free ongkos kirim untuk wilayah Jawa)









Apabila anda berminat untuk memilikinya silakan kontak kami pada alamat yang tertera pada kanan atas blog.

Tuhan Memberkati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar